228 dari 2511 pendaftar program Bakrie Center Foundation lolos tahap awal seleksi calon penerima beasiswa tahun ajaran 2015 – 2016
Dari 2511 pendaftar program Beasiswa dan Latihan Kepemimpinan Bakrie Center Foundation (BCF), pada tahap pertama lolos 228 kandidat dari 11 Program Pasca Sarjana Universitas mitra BCF. Mereka tersebar mulai dari Universitas Andalas Padang, Universitas Lampung Bandarlampung, Universitas Mulawarman Samarinda, Universitas Hasanuddin Makassar, Universitas Sam Ratulangi Manado, Universitas Cenderawasih Jayapura Papua, Universitas Udayana Denpasar Bali, Institut Teknologi Bandung, Institut Pertanian Bogor, Universitas Gajah Mada Jogjakarta dan Universitas Airlangga Surabaya.
Tahap pertama adalah seleksi administrasi diadakan dalam bentuk pembobotan dengan membandingkan antara IPK yang dicapai pendaftar dalam menyelesian program Sarjana (S1), IP yang diraih selama kuliah di program Pasca Sarjana, pengalaman mengikuti organisasi baik di internal maupun di eksternal kampus serta apakah kandidat pernah ada pengalaman bekerja selama ini. Selain nilai akademik dan rekam jejak kepemimpinan serta pengalaman bekerja. Kandidat yang lolos seleksi administrasi dan memiliki bobot diatas standard yang ditetapkan panitia diminta mengirim essay atau karangan singkat dengan tema “Community Development” serta “Leadership” yang dinilai panitia berdasar konsep yang disampikan, kemudahan konsep untuk diimplementasikan serta bagaimana mengorganisir pelaksanaan konsep yang ditawarkan oleh para kandidat.
Kandidat yang telah melewati tahap seleksi administrasi dan penilaian essay sebanyak 228 kandidat akan melewati seleksi tahap 2, yakni dalam bentuk Interview dengan para pimpinan dari Bakrie Center Foundation. Interview dengan menggunakan Video Call dipimpin langsung oleh Imbang Mangkuto sebagai CEO dari BCF, dibantu oleh Chairul Anwar sebagai Head of International and Support Program serta Henry Pangemanan sebagai Head of Domestic and Cooperation Program. Interview melalui Video Call sangat menghemat dari segi biaya dan waktu dibandingkan dengan Interview pada tahun tahun awal yang dilaksanakan secara live dengan staff dari BCF langsung berkunjung ke setiap Universitas.
Tujuan interview ini untuk menggali kompetensi kepemimpinan yang dimiliki oleh peserta. Hal ini sesuai dengan tujuan dari BCF yakni mempersiapkan Nasional Leader bagi bangsa Indonesia yang mempunyai wawasan global dan siap menjadi leader untuk melakukan kontribusi bagi masyarakat Indonesia dalam bentuk kegiatan yang nyata.
Menurut Imbang proses interview ini akan berlangsung sampai pertengahan bulan Mei 2015. Calon yang lolos dari tahap interview akan diajukan list namanya kepada masing-masing program Pasca Sarjana untuk cross check, apakah nama yang diajukan saat ini benar bukan penerima beasiswa dari Lembaga lain diluar BCF atau apakah ada pertimbangan khusus dari masing-masing Program Pasca Sarjana mengenai kandidat yang diajukan. Setelah mendapatkan masukan dari masing-masing Program Pasca Sarjana barulah keputusan final akan dikeluarkan oleh Bakrie Center Foundation yang diperkirakan bisa dilakukan pada bulan Juni 2015.
(end)